Turnamen Catur Telah Digulirkan, Polres Mabar Juga Akan Gelar Lomba Nyanyi Dalam Rangka Memeriahkan HUT Bhayangkara Ke-70

Turnamen Catur Telah Digulirkan, Polres Mabar Juga Akan Gelar Lomba Nyanyi Dalam Rangka Memeriahkan HUT Bhayangkara Ke-70

FB_IMG_1465897641068-01 Tribratanewsmanggaraibarat.com - Turnamen catur dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-70, Kepolisian Resor Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, telah digulirkan sejak Senin (13/6/16) di Aula Mapolres Manggarai Barat.

Open turnamen catur itu digelar mengingat olahraga mengasah otak itu kurang diperlombakan, padahal, peminat catur cukup tinggi di Kabupaten Mabar. Baik dari kalangan anak-anak maupun orang dewasa. Salah satu bukti hampir semua warung atau tempat - tempat kumpul banyak ditemukan warga main catur.

Animo masyarakat tinggi terhadap olahraga catur, dengan digelarkannya lomba catur, pencinta olahraga itu bisa menyalurkan bakat dan juga dijadikan ajang saling bersilaturrahmi antar pemain.

Turnamen catur ini juga dalam rangka memeriahkan atau memperingati HUT Bhayangkara ke-70 yang jatuh pada tangga 1 Juli 2016 mendatang.

Di lain hal, dalam rangkan, menyambut HUT Bhayangkara ke- 70, Polres Mabar juga akan menggelar LOMBA NYANYI untuk usia 17 tahun ke atas yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 hingga 29 Juni 2016.

Pendaftaran akan dibuka dari tanggal 14 juni sampai dengan 24 Juni 2016, tempat pendaftaran di Polres Mabar,

Info lebih lanjut dapat mengubungi : 085253822717 (voris) 082233003392 (aldi).

[Oryfes-Humas Polres Mabar]