Kapolres Mabar Pimpin Giat Pelepasan Casis Taruna, Bintara dan Tamtama Polri 2018 Polres Mabar

Kapolres Mabar Pimpin Giat Pelepasan Casis Taruna, Bintara dan Tamtama Polri 2018 Polres Mabar

Tribratanewsmanggaraibarat.com - Kapolres mabar AKBP Julisa Kusumowardono, S.I.K, M.Si, pimpin giat Pelepasan Casis Taruna, Bintara dan Tamtama Polri T.A 2018 Polres Mabar. Kapolres didampinggi Kasubag Minpers selaku ketua tim pemeriksa casis Aiptu I Wayan Widana, Katim Pendaftaran Bripka Faisal berserta Anggota Bag Sumda lainnya yang mendampinggi para casis yang akan di berangkatkan menuju Kupang. Jumat ( 13/04/2018 ).

Bertempat di Aula Kemala Bhayangkari Mabar tak lupa  Kapolres Mabar berpesan kepada para calon siswa anggota Polri nantinya agar tidak melakukan hal - hal yang melanggar sebaiknya memanfaatkan waktu  memperbanyak latihan baik fisik maupun edukasi yang akan di uji nantinya selama beberapa bulan kedepan agar menjadi lulusan terbaik karena para calon siswa anggota Polri ini merupakan harapan keluarga, bangsa dan negara.  Serta semangat dan ikhlas menghadapi segala pertahapan tes yang akan di lalui.

Para calon siswa yang dikirim oleh Polres merupakan bibit - bibit terbaik utusan Polres Mabar sendiri yang selama ini telah melaksanakan PPL ( Program Pembinaan Pelatihan ) yang dilaksanakan beberapa waktu lalu oleh Anggota Bag Sumda Polres Mabar.

Para calon Taruna, Bintara dan Tamtama selanjutnya akan berangkat menuju Kupang, Provinsi NTT untuk melaksanakan tiap tahapan tes di Polda NTT. Para calon siswa anggota Polri diberangkatkan menggunakan pesawat dengan 2 cloter nantinya yang sudah di berangkatkan pagi tadi sekitar pukul 08.00 wita dan disusul siang ini pukul 12.00 wita.

Adapun rincian Casis yang telah terverivikasi / mendaftar secara Online sebagai Taruna, Bintara dan Tamtama Polri T.A 2018 yakni Taruna 1 Orang, Bintara 66 Orang terdiri dari Polki : 55 Orang dan Polwan : 11 Orang, serta Tamtama : 5 Orang dan keseluruhan berjumlah 138 Orang.