Jelang Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Kapolres Mabar bersama PJU jajaran Polres Mabar Kunjungi para tokoh Agama

Jelang Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Kapolres Mabar bersama PJU jajaran Polres Mabar Kunjungi para tokoh Agama

Tribratanewsmanggaraibarat.com - Menjelang Hari Raya Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Kepala Kepolisian Resor Manggarai Barat (Kapolres Mabar), AKBP Julisa Kusumowardono,  S.I.K, M.Si bersama pejabat utama jajaran Polres Mabar melaksanakan kegiatan silaturahmi serta memberikan bingkisan Natal kepada para tokoh agama sebagai tali asih Kepolisian dengan pemuka agama di wilayah hukum Polres Mabar,  Senin (18/12/2017).

Kapolres Mabar,  AKBP Julisa Kusumowardono, M.Si bersama pejabat utama Polres Mabar menyerahkan langsung bingkisan Natal tersebut kepada para Pastor dan Pendeta, diantaranya kepada pastor paroki Roh Kudus Labuan Bajo, Romo Rikhard Magung, Pr, Pastor Paroki Maria Bunda Segala Bangsa Wae Kesambi, Romo Ardi Obot Pr, pendeta GMIT Gunung Zalmon Labuan Bajo,  Pdt. Welmince Pardosi Makatita, S.Si dan Pendeta Pantekosta Gunung Sion labuan Bajo, pdt.Rudi Siswanto, Sth.

20171218_150012-01 Kegiatan ini merupakan tanda terima kasih kepada para tokoh agama Nasrani yang selama ini menjadi mitra Polisi khususnya Polres Mabar untuk lebih terjalinnya keakraban dalam menjalin tali silahturahmi serta bentuk pendekatan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas guna terciptanya kamtibmas jelang Natal dan Tahun Baru di wilayah Mabar.

Ucapan terima dari  para tokoh agama "kami tidak bisa membalas semua kebaikan bapak-bapak Polisi,  hanya dengan doa saja kami dapat berdoa agar Tuhan senantiasa memberkati tugas dari Bapak-bapak Polisi dalam menjaga keamanan di wlayah ini".