Jelang Hari Bhayangkara, Polisi Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Manggarai Barat

Jelang Hari Bhayangkara, Polisi Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Manggarai Barat

Tribratanewsmanggaraibarat.com-Labuan Bajo - Jajaran Kepolisian Resor Manggarai Barat merayakan peringatan Hari Bhayangkara ke-77, dengan melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Manggarai Barat yang berlokasi di Desa Batu Cermin, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Rabu (28/6/2023) pagi. 

Sebelumnya, dengan dipimpin oleh Kapolres Mabar, AKBP Ari Satmoko, S.H., S.I.K., M.M., lebih dulu digelar upacara yang diikuti oleh jajaran Polres Manggarai Barat, Sat Brimob Kompi 4 Yon B Pelopor Labuan Bajo dan Sat Polairud BKO Mabes Polri.

Selanjutnya, Kapolres Mabar, AKBP Ari Satmoko, S.H., S.I.K., M.M. didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai Barat, Ny. Iing Ari Satmoko, S.An., M.M. melakukan peletakan karangan bunga serta dilanjutkan ziarah dan tabur bunga.

Kapolres Mabar, AKBP Ari Satmoko, S.H., S.I.K., M.M. mengatakan, kegiatan tabur bunga atau ziarah ini merupakan rangkaian dari Hari Bhayangkara ke-77 di jajaran Kepolisian yang bertugas di Manggarai Barat. 

"Hari ini merupakan kegiatan tabur bunga atau ziarah yang dilakukan oleh Polres Manggarai Barat, dalam rangka untuk mengenang jasa-jasa arwah para pahlawan yang telah mendahului kita," ungkapnya.

Dimana, para pahlawan sangat berjasa memberikan dan berjuang mengorbankan nyawa, jiwa, harta bendanya untuk kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Dengan menghormati dan mengenang jasa para pahlawan tentunya diharapkan dapat memotivasi diri untuk bertugas lebih baik lagi sebagai anggota Polri," ujar Kapolres Mabar.

Dia berharap, melalui peringatan 1 Juli ini, anggotanya dapat meneladani dan menanamkan semangat jiwa pengorbanan dalam hati masing–masing sebagai Bhayangkara Negara.

"Maknai arti perjuangan para pahlawan pendahulu kita sehingga dapat menjalankan tugas sehari-hari dengan profesional, tulus, dan ikhlas demi terwujudnya Polri yang Presisi dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat," pungkasnya.**#