Personel Polsek Sano Nggoang Polres Mabar Kawal Penyaluran Bantuan BLT-DD Di Desa Golo Damu

Personel Polsek Sano Nggoang Polres Mabar Kawal Penyaluran Bantuan BLT-DD Di Desa Golo Damu

Tribratanewsmanggaraibarat.com-Sejumlah Desa di Kabupaten Manggarai Barat mulai melakukan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) kepada masyarakat kurang mampu.


Untuk memastikan penyaluran tepat sasaran dan sesuai aturan maka Personel kepolisian melakukan pengawasan dan pengamanan dalam penyaluran bantuan tersebut.


Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Sano Nggoang Polres Manggarai Barat, Brigpol Hendrikus Deni.


Ia melakukan pendampingan dan pengamanan pembagian BLT-DD Tahap 1 T.A. 2020 kepada masyarakat Desa Golo Damu terdampak Covid-19, Sabtu (23/05/2020).


Dalam penyaluran di desa itu ada sebanyak 63 Kepala Keluarga mendapatkan bantuan


Penyaluranpun dilakukan di Halaman Kantor Desa Golo Damu, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat.


BLT-DD yang diterimakan berupa uang tunai senilai 600.000 rupiah per bulan selama tiga bulan mulai April, Mei dan Juni.


Dalam kesempatan itu, Brigpol Hendrikus Deni, mengatakan pengamanan dan pengawalan harus dilakukan demi memastikan bantuan yang disalurkan dapat tepat sasaran serta mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19


“Saya berharap bantuan ini tepat sasaran dan tidak disalah gunakan karena bantuan tersebut sangat bermanfaat dan berguna bagi rakyat kecil di desa ini," kata Brigpol Hendrikus.


“Kegiatan pembagian BLT-DD tetap mengikuti Protokol Kesehatan Covid-19 seperti mengunakan masker, mencuci tangan mengunakan sabun pada air yang mengalir, dan menjaga jarak minimal 2 meter (physical distancing) untuk menutus mata rantai Covid-19,” tambahnya.


Kapolres Mabar, AKBP Handoyo Santoso, S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Sano Nggoang IPTU Foris Takene, S.H. mengatakan, pihaknya memang sengaja mendorong Bhabinkamtibmas untuk mendampingi pembagian BLT-DD sampai selesai dan tersalur sesuai sasaran serta tetap mematuhi Protokol Kesehatan.


"Ini misi kemanusiaan agar masyarakat kecil yang tidak mampu terdampak Covid-19 dapat hidup berkecukupan dan tidak kekurangan makanan,” ujarnya.


Turun hadir dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Cunca Lolos Brigpol Hendrikus Deni, Babinsa Koramil 1612-06/Lembor Serda Kadek, Perwakilan Camat Mbeliling Agustinus Sudarso dan Kades Golo Damu Stefanus Dansi bersama staf serta Masyarakat penerima BLT-DD berjumlah 63 Kepala Keluarga. *(RS)*