Binrohtal Rutin Untuk Menciptakan Karakter Anggota Polres Mabar Yang Baik Untuk Lebih Mendekatkan Diri Kepada Tuhan

Binrohtal Rutin Untuk Menciptakan Karakter Anggota Polres Mabar Yang Baik Untuk Lebih Mendekatkan Diri Kepada Tuhan

WhatsApp Image 2017-01-12 at 07.52.32 (1) Tribratanewsmanggaraibarat.com - Jajaran Kepolisian Resor Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, melaksanakan kegiatan ruitin Bimbingan Rohani dan mental (Binrohtal) bagi Personil Polri yang beragama Kristen Protestan, bertempat di Aula Kemala Bhyangkari Polres Manggarai Barat, Kamis ( 12/1/2017) pukul 08.00 Wita.

Kegiatan tersebut diawali terlebih dahulu dengan salam pembuka, doa pembuka, nyaniyan pembuka, pembacaan Firman kemudian dilanjutkan dengan khotbah yang dipimpin oleh ketua Majelis Jemaat Gereja Masehi Injil di Timor (GMIT) Gunung Salmon, Pdt. Welmince L. Pardosi Makatita, S.Si.

Dalam khotbahnya, Pdt. Welmince L. Pardosi Makatita, S.Si menyampaikan bahwa, “Kita telah memasuki tahun yang baru dan semoga ini menjadi awal yang baik dalam kerinduan kita dalam beribadah serta hidup dalam tuntunan Roh Kudus. Begitu pula dalam kehidupan Kekristenan senantiasa kita selalu memperbaharui diri, sehingga hal-hal buruk (sampah kehidupan) yang pernah kita lakukan bisa kita bersihkan, banyak beban kehidupan yang membebani kehidupan kita yang harus kita buang, sehingga kita bisa berpikir baik serta bisa merasakan suka cita dalam hidup”.

Tujuan kegiatan Binrohtal rutin ini untuk meningkatkan keimanan anggota Polres Manggarai Barat guna membentuk karakter yang baik untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dan untuk mendukung kinerja anggota Polri di lapangan dalam melayani masyarakat. [ory26]