Sambut Pilkada 2020, Kapolres Manggarai Barat Gelar Silaturahmi ke Tokoh Agama

Sambut Pilkada 2020, Kapolres Manggarai Barat Gelar Silaturahmi ke Tokoh Agama

Tribratanewsmanggaraibarat.com-Tak hanya melakukan giat pengamanan dan penertiban seperti patroli, operasi dan razia, demi mewujudkan wilayah hukum yang aman, nyaman, tentram dan harmonis bagi masyarakatnya, banyak sudah upaya yang telah dilakukan oleh Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K., M.Si.

Salah satunya adalah giat kunjungan ke Tokoh–Tokoh Lintas Agama atau yang biasa disebut dengan silaturahmi atau anjangsana. Seperti yang telah dilakukan oleh Kapolres Manggarai Barat hari Selasa (22/09/2020). Jelang pelaksanaan penatapan pasangan calon Pilkada Kabupaten Manggarai Barat Tahun 2020, giat silaturahmi atau anjangsana ke Tokoh–Tokoh Agama merupakan salah satu agenda penting yang akan dan terus dilakukan oleh jajaran Polres Manggarai Barat.

Sebagai Tokoh Agama yang mampu menjadi contoh dan tauladan bagi jemaatnya, giat silaturahmi dan anjangsana ini dirasa mampu membawa impact positif bagi masyarakat Manggarai Barat, khususnya dalam menyikapi gelaran Pilkada Tahun 2020 tak lama lagi.

Dan malam ini Kapolres Manggarai Barat berkesempatan mengunjungi beberapa tokoh agama, yakni Pastor Paroki Roh Kudus Rm. Aloysius Gambur, Pr, Pastor Paroki Maria Bunda Segala Bangsa Rm. Adrianus Obot, Pr, Tokoh Adat Bapak Petrus, Ketua NU Mabar H. Ishak M. Jabil dan Ketua Hatib Mabar Ustad Komarudin. Dalam kunjungannya, Kapolres menggandeng para Tokoh Agama ini untuk mendukung penuh kinerja Polri, khususnya dalam mewujudkan ‘Pilkada Manggarai Barat yang Netral, Jujur, Adil, Aman, Tertib dan Kondusif’.

Dalam sambutannya Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K., M.Si. mengatakan bahwa, kedatangan kami ini dalam rangka silaturahmi serta memperkenalkan diri sehingga dapat membina keakraban antara Polri dan Tokoh Agama serta meminta Doa dari Tokoh-Tokoh Agama agar pelaksanaan tugas di Wilayah hukum Manggarai Barat berjalan aman dan lancar.

“Kami selaku pihak keamanan  mengharapkan agar Tokoh-Tokoh Agama membantu kami dalam mengimbau Umat untuk bersama–sama menjaga kamtibmas serta dapat mengikuti Protokol Kesehatan terkait wabah Covid-19 yang berkembang di wilayah kita,” ujar Kapolres

“Mengingat saat ini Kita dihadapkan dengan Pemilukada diharapkan untuk tidak mudah terprovokasi dengan isu–isu politik yang berkembang dan kesempatan ini juga kami meminta bantuan dari Tokoh–Tokoh Agama selalu memelihara situasi kamtibmas yang aman dan Damai di setiap  tahapan–tahapan Pilkada sampai pemilihan yang akan dilaksanakan pada tanggal 09 Desember 2020 mendatang,” imbaunya.

Selanjutnya, Pastor Paroki Roh Kudus Rm. Aloysius Gambur, Pr menyampaikan beberapa hal mengenai penanganan pandemik Covid-19 di lingkungan Pastoran dan juga mengimbau masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh situasi politik yang berkembang

“Mengenai penyebaran wabah Covid-19, Kami sebagai Pastor di Paroki ini ( Roh Kudus) di dalam kegiatan Misa hari Minggu dan Kami selalu mengimbau Umat agar memperhatikan peraturan Protokol Kesehatan, demi meminimalisir atau memutuskan penyebaran wabah ini,” ungkap Pastor Paroki Roh Kudus

“Pada saat ini memang kita dihadapkan oleh Pilkada, maka dari itu kami sebagai Pastor Paroki selalu mengimbau Umat agar tidak mudah terprovokasi oleh situasi politik yang berkembang dan bekerja sama dengan polres Manggarai Barat untuk menjaga keamanan dalam setiap tahapannya serta semoga Polri tetap Jaya,” tambahnya

Selain itu, Ketua NU Mabar H. Ishak M. Jabil juga menyampaikan mengenai penanganan pandemik Covid-19 dan pelaksanaan Pilkada 2020 Damai. 

“Mengenai wabah Covid-19, Kami sebagai Pimpinan Umat Islam yang ada di wilayah Manggarai Barat ini selalu mengimbau kepada Umat agar memperhatikan Peraturan  Protokol Kesehatan, demi memutuskan penyebaran wabah Covid-19 ini,” imbau Ketua NU Mabar.

“Kita juga selalu memberi imbauan kepada Umat agar tidak mudah terprovokasi oleh situasi politik yang berkembang di dalam  masyarakat dan selalu siap untuk bekerja sama dengan Polres Manggarai Barat untuk menjaga keamanan, karena Kami juga mengaharapkan Pilkada ini berjalan dengan Aman dan Damai,” harapnya.

Tolak HOAX atau berita bohong, mengimplementasikan ajaran Agama dan sila-sila dalam Pancasila serta tidak menjadikan tempat ibadah menjadi panggung politik merupakan tujuan dari giat silaturahmi dan anjangsana Kapolres Manggarai Barat. Besar harapan semua, gelaran Pilkada Manggarai Barat Tahun 2020 berjalan Netral, Jujur, Adil, Aman, Tertib dan Kondusif.*[RS]*