Ops Bina Kusuma Turangga 2016, Kepada Para Pelajar Kasat Binmas Berikan Binluh Tentang Dampak Buruknya Kenakalan Remaja

Ops Bina Kusuma Turangga 2016, Kepada Para Pelajar Kasat Binmas Berikan Binluh Tentang Dampak Buruknya Kenakalan Remaja

IMG-20160511-WA0061

Tribratanewsmanggaraibarat.com - Kepoisian Resor Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur melalui satgas II Operasi Bina Kusuma Turangga 2016, melaksanakan pembinaan dan pen yuluhan tentang kenakalan remaja kepada para pelaja Madrasah Aliyah Negeri Labuan Bajo, Rabu (11/5/16), pagi tadi.

Kegiatan tersebut oleh Kasat Binmas Polres Mabar, Ipda Anggalus Naha bersama Personil yang terlibat dalam operasi Bina Kusuma.

Hadir dalam giat tersebut Kepala Sekolah Man Negeri Labuan Bajo, para guru dan para siswa/siswi.

Giat yang sama juga dilaksankan di SMK N 1 Komodo.

"Hal ini sebagai upaya untuk memberikan pengenalan hukum dan untuk menghindarkan para pelajar dari masalah kenakalan remaja dan agar para pelajar lebih megetahui jenis atau Macam - macam bahaya serta dampak buruknya dari bahaya kenakalan remaja itu sendiri, sehingga memberikan kesadaran bagi mereka dan bisa berupaya untuk menjauhinya” kata kasata Binmas Polres Mabar.

[oryfes-Humas Polres Mabar]