tribratanewsmanggaraibarat.com
Kapolres Manggarai Barat Dr.Supiyanto, M.Si melepas keberangkatan Personil BKO Dit Sabhara Polda NTT yang melaksanakan tugas memback up personil Polres Manggarai Barat dalam rangka pengamanan Pemilukada Kab.Manggarai Barat 2015. (Jumat 18/12/2015)
Bertempat di lapangan apel Polres Manggarai Barat Kapolres didampingi oleh Wakapolres Manggarai Barat melepas keberangkatan anggota BKO Dit Sabhara Polda NTT sebanyak 32 personil yang melaksanakan tugas pengamanan Pemilukada Kab.Manggarai Barat 2015 yang dipimpin oleh Iptu Didik Riyanto di wilayah hukum Polres Manggarai Barat dari tanggal 6 Desember s/d 17 Desember 2015.
Kapolres manggarai Barat mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kerja samanya yang baik serta telah menunjukan kedisplinan dan menjaga kekompakan dengan Personil Polres Manggarai Barat dan personil BKO lainya selama melaksanakan tugas pengamanan di wilayah hukum Polres Manggarai Barat dengan penuh tanggung jawab sehingga dalam pengamanan dari tahap pemungutan suara sampai dengan tahap rekapitulasi di KPU Kab.Manggarai Barat berjalan dengan aman dan kondusif.
Atas nama seluruh Personil Polres Manggarai Barat Kapolres Manggarai Barat meminta maaf yang sebesar-besarnya atas hal-hal yang kurang berkenan selama melaksanakan tugas di Polres Manggarai Barat dan Beliau berpesan agar berhati-hati di jalan serta titip salam buat keluarga di rumah.