Kapolres Manggarai Barat Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2018
Tribratanewsmanggaraibarat.com- Kepolisian Resor Manggarai Barat (Polres Mabar) melaksanakan apel gelar pasukan operasi Zebra Turangga 2018 di Lapangan Polres Manggarai Barat, Selasa (30/10/18) Pagi. Pelaksanaan Operasi Zebra tahun 2018 ini akan digelar mulai tanggal 30 oktober hingga 12 november 2018 di seluruh Polda.
Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Manggarai Barat AKBP Jullisa Kusumowardono, S.I.K, M, Si, didampingi IPTU Made selaku Perwira Upacara, beserta IPDA Jefri Dwi Nugroho Silaban, S.Tr.K selaku inspektur upacara dan diikuti oleh seluruh personil jajaran personil polres.
Dalam apel tersebut, membacakan amanat Kepala Korps Lalu Lintas Polri, dikatakan Kapolres Julisa bahwa tujuan gelar pasukan ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya, sehingga operasi bisa berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai tujuan.
“Adapun tujuan dari operasi ini , pertama agar dapat meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dl jalan raya. Kedua. Kedua, meminimalisasi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. Ketiga menurunnya tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas. Keempat, meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap Polri dengan terbentuknya opini positif dan citra tertib dalam berlalu lintas. Kelima, terwujudnya situasi kamseltibcar lantas menjelang perayaan natal tahun 2018 dan tahun Baru 1 januari 2019,” papar Kapolres seperti diamanatkan Kakorlantas Polri.
Kapolres kemudian membacakan data tingkat kecelakaan lalu lintas tahun 2017 yang mengalami penurunan. Yang mana jumlah kecelakaan lalu lintas tahun 2017 turun sebesar 41% dibanding tahun 2016.
“untuk jumlah korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalin turun 67 % dibanding tahun 2016, dan untuk jumlah pelanggaran lalin 2017 naik 200% dibanding tahun 2016” ujar kapolres merujuk rilis data Kakorlantas Polri
Menyikapi hal tersebut, kapolres meminta semua pihak untuk bekerjasama dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas.
“Mencermati hal tersebut di atas, diharapkan kepada seluruh stakeholder mampu mempersiapkan langkah-langkah antisipasi baik Secara taktis teknis maupun strategis agar Potensi pelanggaran, kemacetan serta kecelakaan lalu lintas yang terjadi bisa dlminimalisir sehingga tercipta kamseltibcar lantas” ujar Kapolres
Turut hadir dalam apel tersebut Bupati Manggarai Barat Drs Agustinus Ch Dulla, Dakni Brimob Subdet 4 Pelopor Mabar IPTU Raimondo De Jesus, Danramil 1612-02 Komodo Kapten Inf Sulaiman Baba, perwakilan dari Kejaksaan Negeri Labuan Bajo, Kepala Dinas Perhubungan Mabar, Kepala Kementrian Agama Mabar, Kepala Bidang BIMAIS Kementrian Agama Kab. Mabar dan Insan Pers.