kapolres Manggarai Barat Melakukan Kunjungan Ke SDN Bungku Mbakung Kecamatan Macang Pacar

kapolres Manggarai Barat Melakukan Kunjungan Ke SDN Bungku  Mbakung Kecamatan Macang Pacar

img-20161101-wa0063 img-20161101-wa0059 img-20161101-wa0061 img-20161101-wa0062 Tribrtanewsmanggaraibarat.com - Kepala Kepolisian Resor Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur disela-sela kunjungan kerja di Polsek Macang Pacar berkesempatan mengunjungi salah satu Sekolah Dasar di pelosok Manggarai Barat, tepatnya di SD Negeri Mbuku, Desa Mbakung, kec. Macang pacar, yang mana di sekolah tersebut salah satu anggota Bhabinkamtibmas selain melaksanakan tugas sebagai pembina Kamtibmas, juga menyempatkan diri mengajar sebagai guru, Senin (31/10/2016).

Dalam kunjungan Kapolres Mabar yang didampingi oleh Anggota Bhabinkamtibmas BRIGPOL Dewa Arif menggunakan sepada motor nenelusuri jalan bebatuan dan terjal yang memakan waktu kurang lebih satu setengah jam perjalan dari Polsek Macang Pacar tersebut akhirnya tiba di SD Mbuku tempat Brigpol Dewa Arif menjadi guru sukarela yang disambut dengan meriah oleh para guru-guru dan siswa/siswi di sekolah tersebut.

Kapolres Mabar AKBP Dr. Supiyanto, M.Si, Sangat prihatin dengan kondisi sekolah yang mana sarana dan prasarananya sangat minim serta masi sangat kekurangan tenaga pengajar di sekolah tersebut.Hal ini sangat membutuhkan perhatian kusus dari semua elemen baik pemerintah dan masyarakat. Para guru yang yang mengajar di sekola tersebut kebanyakan hanya sukarela atau belum berstatus kontrak arau PNS.

pada kesempatan itu kapolres Mabar, memberikan bantuan dana kepada pengajar agar tetap semangat memberikan pelajaran kepada murid – murid serta kapolres Mabar juga menjanjikan akan memberikan buku – buku pelajaran untuk bisa digunakan oleh murid-murid.

menurut keterangan salah satu guru sukarela di sekolah tersebut, menyatakan bahwa, guru-guru sangat berterima kasih kepada Kapolres Mabar yang sudah jauh-jauh meluangkan waktunya berkunjung dan melihat langsung keadaan sekolah tersebut walupun jauh dari perkotaan. Para guru juga sangat berterimakasi atas dedikasi dan pengabdian dari anggota Bhabinkamtibmas yang telah membantu mengajar di sekolah tersebut selama ini.

" kami para guru sangat berterima kasi kepada pak Dewa Arif karena telah meluangkan waktunya bersama-sama mengajar di sekolah ini dimana disekolah ini masi sangat kekurangan tenaga pengajar. Ia di sini mengajar mata pelajar PPKN, para murid juga senang dengan cara mengajarnya" ungkap salah seorang guru. [yayat-Humas Res Mabar]