Bhabinkamtibmas Kelurahan Nantal Sosialiasikan Bahaya Karhutla Kepada Masyarakat

Bhabinkamtibmas Kelurahan Nantal Sosialiasikan Bahaya Karhutla Kepada Masyarakat

Tribratanewsmanggaraibarat.com- Bhabinkamtibmas Kelurahan Nantal Bripka I Gede Eka Putra W menggelar sosialisasi terhadap warga binaan tentang kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Dusun Satar Ara, Kelurahan Nantal, Kuwus, Mabar, Selasa (22/7) Mlaam.

Sosialisasi dilakukan lantaran banyak warga belum mengetahui dampak karhutla yang bisa saja terjadi akibat aktivitas masyarakat seperti bakar-bakar sampah.

“Dampak-dampak yang ditimbulkan seperti kabut asap, kerusakan ekosistem, dan penyakit yang timbul adalah ISPA” Jelasnya.

Lebih jauh, ia menjelaskan adanya upaya pembukaan lahan baru harus melalui aturan yang telah ditentukan oleh pihak kehutanan agar tak berakibat bencana alam.

“Ada tahapan yang harus dilalui dengan mempertimbangan dampak lingkunagn agar udara tetap segar serta keberlangsungan ekosistem mahluk hidup tetap terjaga dan mencegah kegundunluan hutan yang nantinya dapat berdampak pada bencana alam yaitu tanah longsor dan keringnya mata air,” lanjutnya.