Silaturahmi Kapolres Mabar Ke Masjid Al Ihsan Capi Desa Golo Bilas

Silaturahmi Kapolres Mabar Ke Masjid Al Ihsan Capi Desa Golo Bilas

Tribratanewsmanggaraibarat.com - Disamping melaksanakan tugas Kepolisian,  Kapolres Mabar AKBP Julisa Kusumowardono, S.I.K, MSi di dampingi Kasat Intelkam Polres Mabar IPTU Cakra Mudra, S.I.P besilaturahmi ke Masjid Al Ihsan Capi, Desa Golo Bilas, Kec. Komodo, Kab. Manggarai Barat. Sabtu (12 / 05 / 2018 ).

Kegiatan silaturahmi Kapolres Mabar dengan Kelompok Pengajian Jamaah Tablig Kab. Manggarai Barat yang dimulai pada Pukul 18. 00 Wita juga di hadiri oleh Ustad Hanafi Pengurus Jamaah Tablig Kab. Mabar, Ustad Syarif, Ustad Ali Imran, Ustad Rodi, anggota Jamaah tablig sebanyak 50 orang dan anak-anak pelajar disekitar Kampung Marombok.

Kapolres Mabar menyampaikan bahwa kegiatan pengajian seperti ini sangat bagus sekali dan semoga anak-anak kita yang mengikuti pengajian mendapatkan ilmu yang baik dan bermanfaat. Saat sekarang banyak sekali orang tua khawatir kalau anak-anaknya ikut pengajian karena takut salah pemahaman namun pengajian itu perlu karena merupakan salah satu bekal kita dalam hidup didunia.

”Mari kita bimbing anak-anak kita untuk mengikuti pengajian yang rahmatanlillalamin agar menjadi anak-anak yang jenius, pintar sehingga dapat membawa nama baik Islam itu sendiri”. Ujar Kapolres.

Selain itu juga Kapolres menghimbau kepada Jamaah yang hadir apabila melihat dan mendegar ajaran atau pemahaman yang melenceng atau garis keras agar bisa disampaikan ke Pihak Polres Mabar.

Selain itu dilanjutkan penyampain oleh  Ustad Hanafi yang berbicara tentang pendidikan Islam perlu adanya pendidikan yang ekstra agar bisa memahami Islam yang baik dan benar.

Setelah suara Azan dikumandangkan Kapolres beserta Jemaah yang hadir melaksanakan Sholat Isya berjamaah sebelum kegiatan silaturahmi di tutup pada pukul 19.50 wita.

Selain menjalin silaturahmi juga untuk mendekatkan Polri khususnya Polres Mabar dengan masyarakat di Manggarai Barat dengan baik agar bersama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Mabar. Serta Kapolres berharap agar dapat menjamah seluruh lapisan masyarakat yang ada di Manggarai Barat.