Polres Mabar melaksanakan Apel Persiapan pengamanan deklarasi salah satu Paslon Gubernur NTT

Polres Mabar melaksanakan Apel Persiapan pengamanan deklarasi salah satu Paslon Gubernur NTT
Tribratanewsmanggaraibarat.com - Kepolisian Resor Manggarai Barat (Polres Mabar), Nusa Tenggara Timur (NTT) mengerahkan kekuatan penuh dalam rangka pengamanan deklarasi salah satu pasangan calon Gubernur NTT di Labuan Bajo yang ditandai dengan apel persiapan, Sabtu (27/1/2018). Apel persiapan pengamanan ini, diikuti oleh para pejabat Utama Polres Mabar serta seluruh Anggota Polres Mabar yang dipimpin langsung oleh Kabagops Polres Mabar, AKP Efferhad R. Ludony. Dalam arahannya, AKP Efferhad R. Ludony menjelaskan tentang pengamanan yang akan dilakukan, baik itu kegiatan pengaturan lalu lintas di sepanjang jalan menuju tempat deklarasi maupun pengamanan di tempat berlangsungnya deklarasi tersebut. Apel persiapan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan arahan kepada anggota agar dapat mengerti tugas dan tanggung jawab sehingga tidak melakukan kesalahan dalam pelaksanaan tugas. Selain itu, pengaman ini juga melibatkan seluruh personil dari Polsek jajaran Polres Mabar, yang mana melaksanakan pengamanan dan pengawalan para simpatisan yang datang dari setiap kecamatan guna mengikuti kegiatan deklarasi dimaksud.