Kabag Ops Polres Mabar Ajak Komponen Bangsa Untuk Mengaktualisasikan Nilai-Nilai Pancasila
Tribratanewsmanggaraibarat.com-Labuan Bajo, Kepolisian Resor Manggarai Barat melaksanakan upacara memperingati Hari Lahir Pancasila di lapangan apel Mapolres Mabar, Kamis (01/06/2023) pagi.
Kegiatan itu dipimpin oleh Kabag Ops Polres Mabar, AKP Roberth M. Bolle dengan dihadiri pejabat utama dan anggota Polres Manggarai Barat.
Adapun tema dalam peringatan Hari Lahir Pancasila yang diperingati pada 1 Juni 2023 yakni "Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global."
Dalam upacara itu, AKP Roberth M. Bolle membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, bahwa upacara ini meneguhkan komitmen agar lebih mendalami, lebih menghayati, dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar bermasyarakat dan sebagai dasar berbangsa dan bernegara.
Pancasila merupakan hasil dari sebuah rangkaian proses, yaitu rumusan Pancasila pada 1 Juni 1945 yang dipidatokan oleh lr. Soekarno, Piagam Jakarta pada 22 Juni 1945, dan rumusan final Pancasila pada 18 Agustus 1945.
"Adalah jiwa besar para founding fathers kita, para ulama, para tokoh agama, dan para pejuang kemerdekaan dari seluruh Nusantara sehingga kita bisa membangun kesepakatan yang mempersatukan bangsa," ujar Kabag Ops Polres Mabar itu.
"Saya ingin mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari kita, semoga melalui peringatan Hari Lahir Pancasila tanggal 1 Juni 2023 ini dapat meningkatkan kinerja, membuat prestasi, membuat terobosan dan menumbuhkan pertumbuhan di tahun 2023 dan tahun-tahun yang akan datang," pungkasnya.**#