Jelang Natal dan Tahun Baru 2019, Polres Mabar Rutin Gelar Razia
Tribratanewsmanggaraibarat.com- Untuk menjaga kamtibmas menjelang Natal dan Tahun Baru 2019, Polres Manggarai Barat (Mabar) melakukan Operasi Pekat Turangga 2018 di Sekitaran Kota Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat. Kamis, (13/12/18) Pukul 23.00 WITA.
Operasi yang tergabung dalam Regu I tersebut, dipimpin Kasatgas Regu I Kasat Intelkam Polres Mabar IPTU Cakra Mudra, S.IP didampingi Kasat Binmas Polres Mabar Iptu Simpronius Naro beserta 10 personil.
Pada operasi tersebut, Jajaran Polres Mabar berhasil mengamankan 2 botol miras jenis sopi ukuran 3.500 ml, sepasang remaja berstatus pelajar yang sedang berpacaran, penertiban sejumlah pemuda mabuk, dan penilangan 3 pengendara motor lantaran tidak memakai helm.
Sementara itu, pada operasi yang berlangsung di Pendopo Kampung Ujung, Kelurahan Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, jajaran Polres Mabar mengamankan 6 pemuda yang sedang mengonsumsi minuman keras jenis sopi.
Dihadapan para pemuda tersebut, Kasatagas 1 Iptu Cakra Mudra menegaskan pelaksanaan operasi pekat kali ini untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti pemalakan, penganiayaan, dan perkelahian antar kelompok yang diakibatkan konsumsi miras. “Malam ini kalian telah melakukan tindakan yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas sehingga kami dari Kepolisian membubarkan dan menghimbau agar tidak mengkomsumsi miras ditempat umum karena sangat meresahkan masyarakat sekitar,” Tegas Kasatgas I Iptu Cakra Mudra