Waspada DBD, Bhabinkamtibas Desa Cunca Lolos Usul Kerja Bakti Libatkan Anak Sekolah
Tribratanewsmanggaraibarat.com- Ingatkan bahaya Demam Berdarah Dengue (DBD), Bhabinkamtibas (BKTM) Desa Cunca Lolos lakukan sambang di rumah salah satu warga di RT 01 Desa Cunca lolos, Senin, (07/01/19) Sore.
Ikut dalam sambang Sekretaris Desa Cunca Lolos Gregorius Katijan, Yohanes Darius selaku guru SMP Negeri 02 Mbeliling Roe beserta sejumlah Tokoh Masyarakat Desa Cunca Lolos.
Pada kesempatan tersebut, BKTM bersama sejumlah tokoh masyarakat dalam waktu dekat akan mengalakkan kerja bakti bersih-bersih di sekitar wilayah Desa Cunca Lolos.
Terlebih lagi, memasuki musim hujan banyak genangan air yang perlu diperhatikan agar tak jadi sarang nyamuk DBD.
Dalam hal ini, menurut BKTM Desa Cunca Lolos, Pemerintah Desa perlu mengeluarkan surat himbauan kepada warga terkait pelaksanaan kerja bakti.
“Kita bersama perlu melaksanakan kerja bakti dan gotong royong untuk membersikan lingkungan sekitar dan melibatkan siswa-siswi SMPN 02 Mbeliling Roe” Ujar BKTM Desa Cunca Lolos.