Situasi Kondusif, Labuan Bajo Aman Untuk di Kunjungi
Tribratanewsmanggaraibarat.com-Labuan Bajo - Pasca aksi unjuk rasa penolakan kenaikan harga tiket masuk ke Taman Nasional Komodo (TNK), situasi kamtibmas di Labuan Bajo kembali normal.
Kapolres Manggarai Barat AKBP Felli Hermanto, S.I.K., M.Si, melalui Waka Polres Mabar Kompol Sepuh Ade Irsyam Siregar, S.H., S.I.K., M.H saat menyampaikan siaran pers melalui Radio Republik Indonesia (RRI) Labuan Bajo, mengatakan situasi keamanan di Kota Labuan Bajo dan sekitarnya sangat aman dan kondusif, sehingga roda kepariwisataan berjalan dengan lancar. Untuk itu, Kompol Sepuh meminta kepada masyarakat maupun calon wisatawan untuk datang ke Labuan Bajo
“Situasi sudah aman terkendali, oleh karena itu wisatawan tidak perlu takut dan ragu untuk datang ke Labuan Bajo,” ujarnya.
Kata Kompol Sepuh, Polri dalam hal ini Polres Mabar menjamin keamanan aktifitas para wisatawan yang akan berkunjung ke Labuan bajo.
“Tentu kita sangat jamin keamanan wisatawan maupun masyarakat di Labuan Bajo,” tuturnya.
Lanjut, Waka Polres Mabar meminta agar masyarakat tidak terprovokasi dengan isu liar yang disebarkan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.
“Masyarakat tidak perlu terpengaruh dengan isu-isu liar di luar,” pinta Kompol Sepuh.
Diberitakan, dari hasil pantun Tribratanewsmanggaraibarat.com di Bandara Komodo, terlihat antusias wisatawan lokal maupun manca negara cukup tinggi berkunjung ke Labuan Bajo.