Polres Mabar Melaksanakan Latihan Pra Ops Jelang Operasi Ramadniya Turangga 2016
Tribratanewsmanggarsibarat.com - Kepolisian Resor Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur telah melaksanakan Latihan Pra Operasi menjelang Operasi Ramadniya Turangga 2016, Senin (27/6/2016) pukul 09.00 wita bertempat di aula Mapolres Mabar.
Kegiatan Lat Pra Ops menjelang Operasi Ramadniya Turangga 2016 tersebut di buka oleh Kapolres Mabar, AKBP Dr.Supiyanto, M.Si. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Waka Polres Mabar, Kabag Ops Sebagai Penyelenggara, Kabag Sumda, para instruktur pelatihan, Kasatgas dan personel yang terlibat dalam operasi.
Tema pelatihan "kita tingkatkan profesionalisme Polri dalam Rangka pengamanan kegiatan Idul Fitri 1437 H, Guna mewujudkan situasi yang aman, tertib dan Lancar".
Sambutan Kapolres Manggarai Barat AKBP Dr. Supiyanto, M.Si dalam Lat Pra Ops Ramadniya Turangga 2016 : Dalam pelaksanaan Operasi pengamanan Idul Fitri sandi Operasi Selalu berbeda dan pada Tahun ini sesuai dengan Instruksi Presiden sandi Pengamanan Idul Fitri pada tahun ini dengan Nama Ramadniya Turangga 2016. - Pelaksaan Operasi sesuai dengan Dipa yakni selama 15 hari ( pertanggung jawaban keuangan ) namun dalam pelaksanaannya tetap dilaksanakan selama 16 hari. - Dalam pelaksanaan pawai Takbiran / pawai obor rentan penyusupan oleh kelompok - kelompok tertentu yang ingin menimbulkan keributan ( Geng Motor, Dll ) agar di antisipasi. - Anggota yang melakukan pengamanan Parkiran disaat pelaksanaan Sholat Ied agar menghimbau kepada panitia agar menyampaikan kepada umat muslim untuk tidak lalai seperti meninggalkan kunci kendaraan sehingga tidak adanya laporan pencurian.
Evaluasi dan penekanan Oleh Kapolres Mabar AKBP Dr. Supiyanto, M.Si : -semua paparan dari masing - masing Ka Satgas secara umum sudah baik dan perlu dilakukan pengawasan oleh Kasatgas. -Kepada Kasat Intelkam untuk berkoordinasi dengan pihak panitia apabila dilakukan Pawai agar berkoordinasi dengan Kabag Ops sehingga menentukan tindakan pengamanan secepatnya. -Kapada Kabag ops untuk Penempatan posisi Pos Pam di sesuaikan dengan Tingkat kerawananan. -Kepada Kasat Binmas perlu dilibatkannya Anggota Babhinkamtibmas. -Kepada Kasat Sabhara perlu dilakukan kegiatan rutin selama menjelang Idul Fitri dan penempatan tambahan personil untuk memperkuat kekuatan personil yang Mengikuti Operasi. -Kepada Kasat Lantas untuk mempersiapkan proses pengawalan apabila dilaksanakan pawai. -Kepada Kasat Reskrim untuk menangani / menanggapi Laporan Masyarakat secara cepat turun ke TKP.
Jumlah Anggota yang terlibat dalam Operasi Ramadniya Turangga 2016 berjumlah 50 orang anggota yang terbagi dalam 3 Satgas.
Lama pelaksanaan operasi yakni selama 16 Hari dari tanggal 30 Juni 2016 s/d 15 Juli 2016.
[Humas Polres Mabar]