Pimpin Apel Pagi, Ini Kata Wakapolres Mabar

Pimpin Apel Pagi, Ini Kata Wakapolres Mabar

Tribratanewsmanggaraibarat.com-Labuan Bajo - Wakil Kepala Kepolisian Resor Manggarai Barat (Waka polres Mabar) Kompol Sepuh Ade Irsyam Siregar, SH., S.I.K., mengatakan seluruh personil yang bertugas di Labuan Bajo di wajibkan untuk bisa berbahasa inggris, karena Labuan Bajo merupakan salah satu daerah pariwisata yang dikunjungi oleh tamu manca negara. 

“Ini merupakan atensi Kapolda NTT saat berkunjung di Labuan Bajo beberapa waktu lalu,” kata Kompol sepuh saat memimpin langsung apel di markas Komando Polres Mabar senin (7/11/2022).

“Belajar bahasa inggris itu tidak Tidak susah, tergantung kemauan kita untuk belajar,” ucapnya.

Selain itu, di hadapan para pejabat utama dan anggota Polres Mabar yang menghadiri apel pagi, Wakapolres Mabar juga menyampaikan, saat berkunjung di Polres Mabar Kapolda NTT menyampaikan banyak hal yang dituangkan dalam visi dan misi. 

“Salah satunya, seperti moto Kapolda NTT yaitu pelayanan terbaik kepada masyarakat, karena pelayanan adalah hal yang nomor satu dalam kita menjalankan tugas,” Pungkasnya. 

“Jika itu semua bisa kita laksanakan otomatis semuanya akan berjalan sesuai dengan kebijakan pimpinan,” tuturnya

Sementara itu berkaitan kunjungan Kapolda NTT pimpinan mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada semua anggota Polres Mabar yang sudah mengambil bagian dalam pengamanan. 

“Terima kasih, sudah mempersiapkan, sudah menyelenggarakan dengan maksimal baik pengamanan langsung maupun tidak langsung,” tutupnya.