ANTISIPASI MASUKNYA PAHAM RADIKALISME SAT SABHARA POLRES MANGGARAI BARAT NTT PATROLI KE PEMUKIMAN WARGA
Tribratanewsmanggaraibarat.com - Antisipasi aksi radikal, Satuan Sabhara Kepolisian Resot Manggarai Barat melaksanakan patroli ke permukiman warga yang dipimpin oleh Kanit II Dalmas Bripka Tasri, S.Sos, bersama dengan 6 orang anggotanya menerapkan sistem patroli dialogis sekaligus mengecek kemungkinan ada warga pendatang baru atau yang tidak memiliki kartu identitas.Senin (7/3/16) kemarin.
Bripka Tasri S.Sos Bersama tiemnya Menggunakan sepeda Motor pengurai masa (Raimas) melaksankan kegiatan di pemukiman waraga antaralain, Kampung Lemes, Desa Macang Tanggar dan Kampung Kenari, Desa Warloka, kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat.
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan antisipasi paham radikalisme dan karena itulah Sat sabhara Polres Manggarai Barat, secara terus menerus mengantisipasi masuknya paham Radikalisme ke Kabupaten Manggarai Barat, terutama pengecekkan di sejumlah wilayah yang dianggap rawan secara rutin sehingga dalam pengawasan pada tempat pemukiman dapat dilakukan dengan baik.
Dalam melaksanakan patroli tersebut para petugas juga menyampaikan pesan- pesan kamtibmas dan himbuan agar masyarakat tidak mengikuti aliran yang melanggar hukum dan norma lainnya. [oryfes26-Humas Polres Mabar]