Naik Pangkat, 32 Personil Polri di Labuan Bajo Disiram Water Cannon
Tribratanewsmanggaraibarat.com-Labuan Bajo, Sebanyak 32 personel Polres Manggarai Barat dan personil Sat Brimob Kompi 4 Yon B Pelopor Labuan Bajo yang memperoleh kenaikan pangkat disiram air dari kendaraan water cannon di halaman Mapolres Mabar, Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Jumat (30/06/2023) pagi.
Kenaikan pangkat bagi personel Polri tersebut diberikan kepada 1 orang Perwira Pertama dan 31 orang Bintara terhitung mulai 1 Juli 2023. Untuk jumlah personil terdiri dari 28 personil Polres Manggarai Barat dan 4 personil Sat Brimob Kompi 4 Yon B Pelopor Labuan Bajo.
Suasana sukacita dan haru pun terlihat saat aksi penyiraman air tersebut dan dilakukan setelah prosesi Korps Raport kenaikan pangkat Perwira maupun Bintara.
"Penyiraman ini merupakan tradisi sekaligus mengingatkan mereka bahwa seiring dengan naiknya pangkat maka semakin bertambah tanggungjawab yang diemban," kata Kapolres Mabar, AKBP Ari Satmoko, S.H., S.I.K., M.M.
Kapolres Mabar juga menyampaikan, tugas kedepan semakin berat dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat. Karena tidak semua masyarakat merasa puas atas pelayanan yang diberikan.
"Seperti yang disampaikan Kapolri kita telah berbuat baik terkadang masih ada orang yang menganggap belum baik," beber Alumni Akpol angkatan 2004 itu.
Namun, lanjut Kapolres, semua itu tidak pernah membuat pihaknya berhenti berbuat baik khusunya dalam memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat.
"Tanpa melihat status sosial, kedudukan, pangkat dan jabatan semuanya kita berikan pelayanan secara maksimal," ucap orang nomor satu di Polres Mabar itu.
Selain itu, Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi yang diterima personel kepolisian bukan merupakan penilaian yang singkat dan instans. Semuanya melalui mekanisme dan proses yang bersifat selektif.
"Kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi ini merupakan wujud penghargaan yang seharusnya menjadi kebanggaan bagi seluruh personel kepolisian dan PNS Polri yang mendapatkan kenaikan pangkat ini," pungkasnya.**#