Siap Amankan Pemilu 2024, Polisi Laksanakan Tes Kesamaptaan Jasmani di Labuan Bajo
Tribratanewsmanggaraibarat.com-Labuan Bajo - Kepolisian Resor (Polres) Manggarai Barat menyelenggarakan kegiatan tes kesamaptaan jasmani (TKJ) Semester II Tahun 2023 bertempat di lapangan apel Mapolres Manggarai Barat, Labuan Bajo, Jumat (03/11/2023) pagi.
Kegiatan ini melibatkan seluruh personel Polres Manggarai Barat dari berbagai Bagian, Satuan, Seksi dan Polsek dengan tujuan utama untuk memelihara dan meningkatkan tingkat kesamaptaan jasmani anggota kepolisian. Berbagai tes fisik dan olahraga diadakan untuk mengukur kemampuan fisik mereka.
Sebelum melaksanakan TKJ tersebut, para personel kepolisian wajib melakukan pengecekan kesehatan yang dilakukan tim Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sie Dokkes) Polres Manggarai Barat untuk memastikan kondisi kesehatan para personel.
Kapolres Mabar, AKBP Ari Satmoko, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kabag SDM, AKP Hajairin mengatakan, pentingnya kesehatan fisik dan kesamaptaan jasmani dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian salah satunya dalam rangka pengamanan Pemilu Tahun 2024 ini.
"Jadi seluruh personel wajib mengikuti TKJ ini sebanyak dua kali yaitu tahap semester 1 dan semester 2 dalam setiap tahunnya. Kegiatan ini juga sekaligus mempersiapkan anggota dalam melaksanakan pengamanan Pemilu mendatang," kata Kabag SDM saat dikonfirmasi usai kegiatan TKJ.
Penilaian dalam tes kesamaptaan jasmani, lanjut Kabag SDM, meliputi lari 12 menit kemudian push up, sit up, pull up (pria), chinning up (wanita) dan shuttle run.
Dengan adanya TKJ seperti ini bertujuan agar anggota Polri dan ASN Polri mempunyai fisik yang sehat dan kuat baik yang masih muda maupun yang menjelang purna tugas, sehingga outputnya dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai harapan pimpinan dan masyarakat.
"Hasil tes ini nantinya akan kita gunakan sebagai bahan evaluasi dan pertimbangan karier bagi setiap personel. Baik itu promosi jabatan maupun kenaikan pangkat," jelas Perwira berpangkat balok tiga itu.
Ia pun berharap dengan adanya tes kesamaptaan jasmani, setiap personel dapat menjaga kebugaran tubuhnya agar tetap prima, sehingga dalam melaksanakan tugas kepolisian sehari-hari sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat berjalan dengan maksimal.
"Kesehatan fisik yang baik adalah faktor kunci untuk dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kegiatan ini adalah bagian dari upaya kami untuk memastikan bahwa personel kami tetap dalam kondisi terbaik," pungkasnya.**#